Berita Pilihan
KABID PENANAMAN MODAL KUNJUNGI PT.SEVEN SEAN AGRO

Senin, 11 Mar 2019, 11:02:41 WIB - 305 | Nissa Aqila, S.E
PAINAN, Dalam rangka Pengendalian Penanaman Modal, sebagaimana dalam peraturan Kepala BKPM No.03 tahun 2012, tentang Pengendalian Penanaman Modal, bahwa setiap perusahaan baik PMA dan PMDN wajib menyampaikan proses laporan kegiatan yang wajib disampaikan oleh setiap perusahaan atas progres proyek investasi yang sedang berjalan ataupun yang sudah komersial secara bertahap kepada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu.
Kabid Penanaman Modal, Kasi Pengawasan, Kasi Fasilitasi serta staf DPMPPTSP mengunjungi PT.Seven Sean Agro di Kecamatan Sutera pada hari Senin tanggal 4 Maret 2019 untuk memantau dan pengawasi perusahaan tersebut. Pada kunjungan tersebut Tim bertemu langsung dengan Madam Sing Bora selaku Direktur PT.Seven Sean Agro Sutera, untuk mengingatkan agar laporan LKPM wajib di sampaikan ke DPMPPTSP Kabupaten Pesisir Selatan.
Madam Sing Bora menyampaikan bahwa perusahaannya sejak bulan Mai 2018 tidak beroperasional, di karenakan bahan baku (daun gambir) yang di jual petani tidak tidak mengeluarkan getah karena daun gambir yang di petik tidak dipilah antara daun muda dengan daun tua, sehingga kualitas getah gambir yang dihasilkan tidak memenuhi syarat. Untuk itu diharapkan kepada Dinas terkait dapat meningkatkan pembinaan kepada petani cara panen daun gambir yang baik, sehingga harga jual daun gambir tinggi dan petani gambir dapat bergairah dalam hal perkebunan gambir.
11 Feb 2025 11:06:44 WIB Capaian DPMPTSP Kabupaten Pesisir Selatan Tahun 2024 26 ~ Nissa Aqila, S.E |
15 Jan 2025 09:33:06 WIB DPMPTSP Terima Piagam Penghargaan Pelayanan Publik Tahun 2024 oleh OMBUDSMAN 23 ~ Nissa Aqila, S.E |
22 Nov 2024 11:52:56 WIB DPMPTSP ikuti Rapat Evaluasi Promosi Penanaman Modal Tahun 2024 dan Sinkronisasi Kegiatan Tahun 2025 37 ~ Nissa Aqila, S.E |
18 Nov 2024 11:09:04 WIB Kunjungan Studi Komperatif DPMPTSP ke DPMPTSP Kabupaten Tanah Datar 33 ~ Nissa Aqila, S.E |
18 Nov 2024 10:57:08 WIB DPMPTSP Menghadiri Rakornas di Sentul Internasional Convention Center Jawa Barat 36 ~ Nissa Aqila, S.E |
14 Nov 2024 08:39:01 WIB DPMPTSP Melakukan Pembinaan Persyaratan Dasar Perizinan Berusaha ke PT.Bayang Nyalo Hidro 39 ~ Nissa Aqila, S.E |
30 Okt 2024 11:10:49 WIB DPMPTSP Melaksanakan Bimtek Perizinan Berusaha ke Pelaku Depot Air Minum Isi Ulang se-Kab Pessel 39 ~ Nissa Aqila, S.E |
02 Agu 2024 10:16:44 WIB #C!NT4 PTSP di Kegiatan TMMD 121 Tahun 2024 84 ~ Nissa Aqila, S.E |
STATISTIK PENGUJUNG
0 Pengunjung Hari ini | 9 Pengunjung Kemarin | 47,318 Semua Pengunjung | 115,383 Total Kunjungan | 18.218.2.200, IP Address Anda